TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (DP3) Kota Tanjungpinang, Robert Lukman menyampaikan, pada Agustus 2024 mendatang, kelompok tani binaan Pemko Tanjungpinang akan kembali melakukan panen cabai.
“Memang beberapa bulan lalu, kelompok tani sudah melakukan panen sebanyak 3 kali,” kata Robert kepada hariankepri.com, Senin (25/6/2024)
Berdasarkan informasi dari seluruh kelompok tani, mulai pertengahan tahun hingga penghujung tahun 2024 ini, masih ada panen cabai sekitar tiga kali lagi.
“Kalau prediksi, Agustus 2024 sudah bisa, dalam sekali panen bisa menghasilkan sekitar 10 ton cabai merah dan cabai hijau,” ucapnya.
Menurutnya, dari seluruh hasil pemetikan cabai itu, 70 persen di antaranya akan dijual di Gerai Pangan Murah, Batu 10 dan dijual ke pedagang.
Ia pun memastikan, jika panen ini sukses dilakukan, maka akan bisa mengintervensi harga pasar, sehingga tidak ada kenaikan harga hingga akhir tahun.
“Kelompok tani ini kan binaan kita, untuk pupuk sudah kita bantu otomatis kita juga bisa intervensi harga,” terangnya.
Lagi pula, lanjut dia, jika persediaan banyak, sehingga dengan sendirinya harga cabai tersebut bisa terkontrol. Untuk itu ia berharap beberapa bulan ke depan cuaca bagus sehingga hasil panen bisa sesuai dengan yang diprediksi.
“Mudah-mudahan intensitas hujan tidak terlalu tinggi, supaya 3 kali panen beberapa bulan ke depan bisa meraih hasil yang maksimal,” tukasnya.(zul)