TANJUNGPINANG (HAKA) – Sejak tahun 2007, warga RT 05 RW 05, Gang Cengkeh Jalan Kijang Lama, Kelurahan Melayu Kota Piring, meminta Penerangan Jalan Umum (PJU) kepada Pemko Tanjungpinang.
Setelah sekitar 16 tahun menunggu, akhirnya warga di Kecamatan Tanjungpinang Timur ini mendapatkan PJU, yang dipasang oleh Dinas Perkim Tanjungpinang.
Bahkan, untuk mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, para warga membuat video berdurasi 43 detik, yang selanjutnya dikirim ke Wali Kota.
“Kami warga, mengucapkan terima kasih kepada wali kota dan Dinas Perkim, karena lokasi kami sudah dipasang PJU. Sejak 2007 kami ajukan, Alhamdulillah baru sekarang terealisasi,” kata warga dalam video tersebut.
Sementara itu, Kepala Bidang PJU Dinas Perkim Kota Tanjungpinang, Benyamin Hutagaol menyampaikan, PJU di Gang Cengkeh tersebut telah dipasang pada Jumat (17/2/2023) kemarin.
“Ada 3 unit lampu yang dipasang,” kata Benyamin, Senin (20/2/2023) kepada hariankepri.com.
Menurutnya, pamasangan PJU ini, bersifat membantu masyarakat karena sudah sejak tahun 2007 mengajukan permohonan.
“Entah karena kendala apa, luput dari pembangunan, oleh karenanya kami membantu warga dengan lampu dan tiang eksisting PLN,” terangnya.
Menurutnya, 3 unit PJU yang dipasang itu merupakan lampu bekas hasil perbaikan oleh staf PJU di workshop. “Karena untuk tahun 2023 fisik PJU belum berjalan, masih penyusunan administrasi untuk perencanaan,” tukasnya.(zul)