Site icon Harian Kepri

3 Pejabat Dicopot Apri dari Jabatan Kadis

Disaksikan Wabup Dalmasri Syam, Bupati Apri melantik 16 pejabat eselon II Bintan

BINTAN (HAKA) – Bupati Bintan Apri Sujadi, Kamis (24/1/2019) melantik 16 pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan.

Adapun ke 16 orang eselon II tersebut yakni, Wan Rudi Iskandar dari Kepala Bapelitbang (dahulu Bappeda), dilantik menjadi Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Bintan.

Mohd Setioso dari Kepala BPKAD menjadi Asisten Administrasi Setda Bintan, Kartini dari Kepala Dinas P3KB menjadi Asisten Administrasi Umum.

Menariknya, dari mutasi ini, ada 3 pejabat yang duduk sebagai kepala OPD dicopot dan digeser menjadi staf ahli.

Mereka adalah Yudha Inangsa, menjadi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dari sebelumnya sebagai Kadisdukcapil.

Lalu ada nama Makhfur Zurachman dari Kadisbudpora menjadi Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan dan terakhir ada nama Mohd Panca Azdigoena dari Kepala BPBD menjadi Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Setda Kab Bintan.

Selanjutnya, Muhammad Hendri dari Staf Ahli menjadi Sekretaris DPRD Kab Bintan. Luki Zaiman Prawira, berganti posisi dengan Wan Rudi menjadi Kepala Bappeda Bintan.

Yandrisyah menjadi Kepala BPKAD Bintan, sedangkan posisinya sebagai Kadishub digantikan oleh Insan Amin yang sebelumnya menjabat Kasatpol PP.

Selanjutnya, Naharuddin dari Kepala Dinsos menjadi Kepala BPBD Bintan. Sedangkan posisi Nahar, diisi oleh Edi Yusri yang sebelumnya sebagai Sekwan Bintan.

Mardhiah diangkat menjadi Kepala Dinas P3AP2KB Bintan, dari sebelumnya sebagai staf ahli.

Lalu ada pertukaran posisi antara Juni Rianto dengan Herry Wahyu dari Kepala Dinas PUPR menjadi Kepala Dinas Perkim Bintan, dan sebaliknya.

Yang terakhir, Irma Annisa tetap dilantik sebagai Kepala BKPPD yang berubah nama menjadi BKSDM Bintan.

“Penyegaran itu sifatnya merupakan hal yang biasa dalam sebuah organisasi, hal yang paling penting adalah bagaimana peningkatan kinerja,” ujar Bupati Bintan Apri Sujadi, saat pelantikan. (fik)

Exit mobile version