BINTAN (HAKA) – Indonesian Institute Public Governance (IIPG) memberikan penghargaan Anugerah Pandu Negeri 2017 kepada 50 daerah yang dinilai berprestasi di Indonesia. Termasuk Bupati Bintan Apri Sujadi dari Provinsi Kepri.
Ketua IIPG Sigit Pramono menjelaskan, penghargaan Anugerah Pandu Negeri ini, sebagai bentuk apresiasi terhadap mereka yang bekerja dengan terobosan-terobosan dan inovasi.
“Penilaian aspek governance meliputi tata kelola keuangan, tata kelola pemerintahan dan juga anti korupsi,” tambahnya.
Tim Penilai merupakan tim independen yang menyaring dari 538 daerah di Indonesia, dan dilakukan pertama kali berdasarkan survei lapangan serta berdasarkan data-data laporan keuangan daerah, penetapan APBD yang tepat waktu hingga inovasi-inovasi.
Dari jumlah 538 daerah, 200 daerah lolos penjaringan yang kemudian disaring kembali menjadi 50 daerah yang pantas menerima penghargaan.
Sementara itu, Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tjahyo Kumolo mengatakan, bahwa hal ini merupakan bentuk dukungan atas sistem yang ada. Hal ini juga menjadi sesuatu yang bermakna dalam mendukung reformasi birokrasi di era Presiden Joko Widodo. Utamanya memberikan inovasi yang berguna bagi kemajuan daerah.
Bupati Bintan Apri Sujadi, menerima Penghargaan Anugerah Pandu Negeri 2017 yang diserahkan oleh Wakil Presiden RI Periode 2009-2014, Boediono, didampingi Mendagri Tjahyo Kumolo.
Apri mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada IIPG atas penghargaan tersebut. Apri mengaku kaget dan terkejut, ketika mendapat informasi bahwasa dirinya masuk dalam nominasi peraih penghargaan Anugerah Pandu Negeri 2017.
“Kami sangat mengapresiasi penghargaan ini. Penghargaan ini juga kita berikan bagi semua unsur lapisan masyarakat Kabupaten Bintan, yang telah ikut serta membantu memberikan ide-ide, kreativitas dan sumbangsih pemikiran bagi mensukseskan semua program-program pemerintah daerah,” jelasnya.
Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan juga berkomitment untuk terus melakukan inovasi-inovasi dan terobosan-terobosan yang tentunya bermanfaat bagi masyarakat banyak.
Bupati Bintan Apri Sujadi ini menerima Anugerah Pandu Negeri 2017 dengan penilaian sebagai Kepala Daerah yang memiliki Inovasi dalam penerapan pelayanan kesehatan gratis dan bantuan seragam sekolah , selain itu dirinya juga dinilai berhasil mempertahankan beberapa prestasi Tingkat Nasional diantaranya Anugerah WTP 6 kali berturut-turut, dan mempertahankan Piala Adipura ke tiga kalinya.(red/humas pemkab)