Beranda Headline

Real Count Lisma Rampung, Begini Pidato Politik Lis Darmansyah

0
Lis Darmansyah menyampaikan pidato politik setelah data real count timnya rampung, Rabu (27/6/2018) malam

TANJUNGPINANG (HAKA) – Tim Pemenangan Calon Wali Kota Tanjungpinang nomor urut 2, telah merampungkan proses perhitungan suara dari hasil perhitungan real count yang dilakukan sejak siang hingga pukul 20.00 malam, di Posko Pemenangan Lis-Maya, Rabu (27/6/2018).

Namun, menariknya usai perhitungan tersebut, tim pemenangan Lis-Maya tidak menyebutkan secara detail berapa persentase perolehan suara Lis-Maya pada Pilwako Tanjungpinang.

Justru dalam kesempatan itu calon Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah dalam pidatonya, menyebutkan jika ada sesuatu hal yang belum bisa pihaknya ungkapkan terkait dengan hasil Pilwako Tanjungpinang.

“Hasil sementara belum bisa kami sebutkan, karena ada sesuatu. Dan ini juga bukan karena ada kecurangan,” ujarnya.

Lis tidak menyebutkan secara detail sesuatu yang dimaksud. Ia hanya mengatakan, hal tersebut harus terlebih dahulu ditindaklanjuti bersama dengan partai koalisi.

“Besok mungkin saya akan sampaikan. Karena data itu ada tiga perbedaan, ini yang akan kita match-kan,” sebutnya.

Saat disinggung jika pernyataannya ini mengisyaratkan jika ia dan Maya mengaku kalah dalam Pilwako Tanjungpinang.

Secara tegas Lis membantah hal tersebut. Namun, saat para pewarta meminta data yang telah dilakukan oleh pihaknya. Lis menyebut jika hal itu merupakan kewenangan dari Ketua tim pemenangan.

“Kalau menang kalah itu nanti kalau sudah ditetapkan oleh KPU. Karena seperti Itulah mekanismenya,”

Pada kesempatan itu, Lis juga meminta agar seluruh pendukungnya tetap menjaga suasana kondusif hingga perhitungan resmi yang dilakukan oleh KPU.

“Kita harus tunjukkan jika kita orang yang elegan dan kita orang yang sportif. Kita juga harus tetap tersenyum, bahagia dan bersemangat,” pesannya.

Sementara itu Syahrial salah satu tim pemenangan Lis-Maya saat diminta data hasil perhitungan real count pihaknya, enggan untuk membeberkannya.

Baca juga:  Satu Warga Bintan Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon

“Itu rahasia dapur kami,” ujarnya singkat.

Alasan tidak diungkapnya data tersebut, karena pihaknya menilai ada beberapa perbedaan data yang diterima oleh pihaknya dari TPS.

“Karena ada perbedaan data dan kita akan melakukan ini secara prosedural. Dan kita tidak mau membuat bingung masyarakat,” sebutnya.

Pihaknya kata dia, akan mensikronkan data yang diperoleh pihaknya dengan hasil pleno di kecamatan yang akan dilakukan pada Kamis (28/6/2018) besok.

“Jadi tidak mau klaim mengklaim, kita menghormati proses perhitungan dari KPU,” tandasnya.(kar)

example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini