TANJUNGPINANG (HAKA) – Pemeriksaan Wali Kota Batam, M Rudi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (26/7/2019), ikut menambah panjang daftar politisi dan petinggi Partai NasDem di Kepri yang berurusan dengan hukum.
Rudi yang berstatus sebagai Sekretaris DPW NasDem Kepri diperiksa KPK sebagai saksi, untuk kasus yang berkaitan dengan Nurdin Basirun.
Selain Rudi, Nurdin Basirun sebagai Ketua DPW NasDem Kepri juga sudah menjadi tersangka, dugaan kasus suap izin reklamasi.
Bukan hanya Nurdin dan Rudi. Ketua DPD NasDem Tanjungpinang, Bobby Jayanto juga tengah menjalani proses hukum sebagai terlapor, dugaan kasus rasisme di Tanjungpinang.
Lalu ada nama, mantan Bupati Natuna Ilyas Sabli. Ilyas yang menjabat Ketua DPD NasDem Natuna, juga sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejati Kepri, terkait dengan kasus dugaan korupsi tunjangan perumahan dinas anggota DPRD Kabupaten Natuna senilai Rp 7 miliar pada tahun 2011 lalu.
Menanggapi hal ini, Wakil Ketua DPW NasDem Kepri, Pajrin Shihab melihat kondisi ini adalah ujian dan cobaan bagi NasDem Kepri.
“Insya Allah kami tetap kuat dan solid. Cobaan ini kebetulan menimpa kami saat ini, dan bisa juga menimpa yang lain,” imbuhnya.
Ia menegaskan, NasDem Kepri tetap akan berjuang untuk rakyat, demi mewujudkan cita-cita dan program kesejahteraan masyarakat.
“Namanya perjuangan tidak akan pernah berakhir,” imbuhnya. (fik)