NATUNA (HAKA) – Natuna memiliki potensi perikanan yang luar biasa, sehingga diharapkan akan lahir produk-produk ikan yang nantinya menjadi produk unggulan daerah. Harapan ini disampaikan oleh Wakil Bupati Natuna Ngesti Yuni Suprapti.
“Makanya kita berusaha mengembangkan pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM), agar ada program besar yang dapat memproduksi skala besar,” ujar Ngesti disela-sela Penandatanganan Akad Kredit Mitra Binaan Pertamina, di Ruang Kerjanya, Selasa (24/9/2019) siang.
Ngesti juga mengharapkan dengan pemberian kredit dari Pertamina ini, UKM dapat mengembangkan usahanya, yang akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.
“Ingat ya pergunakan modal ini sebaik mungkin, jangan dipergunakan untuk yang lain,” pesannya.
Sementara itu CSR Support Pertamina MOR I, Muhammad Taufik Rusnandar, menyampaikan bahwa kegiatan yang mereka lakukan ini adalah yang ke dua. Pada tahun 2018 sudah berjalan juga dan berjalan lancar.
“Tahun ini kita anggarkan dana sebanyak Rp 580 juta (dan) untuk 13 mitra binaan yang sudah kita verifikasi,” ungkapnya.
Selain itu, Taufik menyampaikan bahwa jasa dari kredit yang diberikan oleh pertamina hanya 3 persen, dan itu bukan untuk keuntungan Pertamina tapi nanti akan disumbangkan kembali oleh mereka melalui dana CSR.
“Masa pinjaman selama 3 tahun, dapat diperpanjang, melalui sistem yang sudah kita tentukan,” tulasnya. (dan)