NATUNA (HAKA) – Kapolres Natuna, AKBP Ike Krisnadian mengatakan, wartawan juga sangat rentan terpapar Covid-19, terutama pada saat melakukan peliputan dilapangan.
“Saya berharap para wartawan senantiasa menjaga kesehatan guna terhindar dari wabah Covid-19 ini,” ujarnya saat penyerahan tali asih berupa sembako kepada wartawan yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Online Indonesia (AJOI) Natuna, di Kantor AJOI Jalan Adam Malik, Kamis, (16/4/2020).
AKBP Ike berharap, wartawan dapat menjadi sumber informasi yang baik bagi masyarakat, terutama mengenai wabah Covid-19.
“Wartawan juga dituntut dapat menyosialisasikan kepada masyarakat, tentang imbauan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat maupun daerah dalam upaya memutus rantai Covid-19,” terangnya.
Sementara Kabag Ops Polres Natuna Kompol Hendrianto, juga menyayangkan sikap Ketua Gugus Tugas Covid-19 Natuna, yang tidak melibatkan semua unsur.
“Masih banyak sarana dan prasarana yang harus dipenuhi oleh tim Gugus Tugas sendiri,” tukasnya. (dan)