BINTAN (HAKA) – Sebanyak 4.257 Kepala Keluarga (KK) se-Kecamatan Teluk Sebong, Kabupaten Bintan, telah menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Covid-19 tahap pertama, dari Pemkab Bintan dan Pemerintah Pusat. Demikian ditegaskan Camat Teluk Sebong, Sri Heny Utami.
Sri mengatakan, total penerima BLT gelombang pertama se-Kecamatan Teluk Sebong itu, tersebar di 1 kelurahan dan 6 desa.
Yakni Kelurahan Kota Baru, Desa Berakit, Ekang Anculai, Pengudang, Sebong Lagoi, Sebong Pereh, dan Desa Sri Bintan.
“Jumlah itu sudah tersalurkan semua di tahap pertama ini,” jelas Sri saat dikonfirmasi hariankepri.com, kemarin.
Sri menerangkan, 4.257 penerima manfaat itu terdiri dari empat kategori bantuan yakni, untuk BLT APBDes sebanyak 1.559 KK, Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 528 KK, BLT APBN Kementerian Sosial sebanyak 450 KK, APBD Bintan sebanyak 1.720 KK.
“Warga terima BLT bervariatif, ada Rp 600 ribu untuk sebulan, ada yang Rp 800 ribu,” terangnya.
Sambung Sri menjelaskan masing-masing bantuan disalurkan secara door to door.
Untuk PKH dari Kemensos Rp 200 ribu per bulan, ditambah subsidi dari APBD Bintan Rp 200 ribu. Sehingga penerima tahap pertama mendapatkan Rp 800 ribu untuk dua bulan.
“Dari APBN Rp 600 ribu di tahap pertama ini, penyalurannya melalui Kantor Pos,” tukasnya. (rul)