Beranda Headline

Bahas Penyederhanaan Birokrasi, Sekdaprov Arif Rakor dengan Wapres RI

0
Sekdaprov Kepri, Arif Fadillah saat rakor dengan Wapres RI dan sejumlah kementerian lembaga-f/istimewa-humas pemprov

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sekdaprov Kepri, TS Arif Fadillah, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Penyederhanaan Birokrasi secara virtual, dengan Kementerian PANRB, di Kantor Gubernur Dompak, Tanjungpinang, Selasa (11/8/2020).

Rapat Koordinasi ini dibuka oleh Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin secara zoom meeting, dan diikuti juga kementerian, lembaga, sekda provinsi kabupaten dan kota, Kepala BKN, Kepala LAN, Ketua KASN, Kepala BPKP, Ketua dan Anggota Tim Independen Reformasi Birokrasi Nasional (TI RBN) dan Tim Penjamin Kualitas Reformasi Birokrasi Nasional (TPK RBN).

Wapres RI KH Ma’ruf Amin mengatakan, birokrasi merupakan motor utama penggerak pembangunan, dan memiliki tugas dan fungsi yang strategis untuk melaksanakan pelayanan kepada masyarakat.

“Penyerdehanaan itu dilakukan sesuai kebutuhan organisasi sehingga gerak Kementerian atau Lembaga Negara maupun pemerintah daerah semakin lincah,” imbuhnya.

Ia menargetkan penyederhanaan birokrasi di lingkungan kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah, selesai pada akhir tahun ini.

“Serta perubahan posisi dan jabatan tidak boleh merugikan PNS,” pinta Ma’ruf.

Sekdaprov Arif menambahkan, birokrasi harus mampu melaksanakan pelayanan kepada masyarakat dengan cepat dan akuntabel.

“Kita mendukung reformasi birokrasi yang sedang dilaksanakan pemerintah pusat. Penyerdehanaan ini sebagai upaya mewujudkan birokrasi kelas dunia,” tukasnya.

Sementara itu, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo melaporkan, penyederhanaan birokrasi di instansi pemerintahan, baik pusat maupun daerah, telah mencapai lebih dari 68 persen.

“Alhamdulillah, di tengah pandemi Covid-19 ini seluruh Kementerian Lembaga Pemerintahan non-Kementerian maupun Pemerintah Daerah per Juli ini sudah mencapai di atas 68 persen,” jelasnya. (kar/humas pemprov)

Baca juga:  Ansar Minta Pejabat Fungsional Pemprov Kerja Jangan Hanya Formalitas
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini