Beranda Headline

Sempena HUT ke 75 TNI, Pjs Gubernur Kepri Bahtiar Bagikan 164 Ribu Masker

0
Pjs Gubernur Kepri, Bahtiar menyerahkan masker secara simbolis ke Forkopimda Kepri-f/istimewa-humas pemprov

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pjs Gubernur Kepri Bahtiar, melakukan aksi nyata pencegahan penyebaran Covid-19, dengan membagikan masker ke Forkompinda, dan kepada pegawai di lingkungan Pemprov Kepri.

“Ini sebagai bentuk mendukung pilkada sehat 2020 yang terus kita gelorakan,” ujarnya usai menghadiri upacara HUT ke-75 TNI secara virtual dari Gedung Daerah Tanjungpinang, Senin (5/10/2020).

Pada kesempatan ini Bahtiar menyerahkan sebanyak 164 ribu masker dengan rincian, kepada Polda Kepri sebanyak 100.000 masker, Kogabwilhan 15.000, BIN 20.000 lembar, Kejati 5.000, Korem 033/WP 5.000 lembar.

Lalu untuk Lantamal IV Tanjungpinang 5.000 lembar, Guskamla Armabar 1.000, Bakamla 1.000 buah, Kantor Pertahanan 1.000, Untuk pegawai Korpri 2.000 lembar serta untuk pegawai pemprov 1.000 lembar.

“Saat ini kita bagikan dulu kepada Forkompinda. Selanjutrnya kita akan lebih masif lagi membagikan masker kepada semua masyarakat di kabupaten/kota,” tegasnya.

Bahtiar menyampaikan, bahwa dirinya mengemban dua misi utama, yaitu menyukseskan Pilkada serentak 2020 di Kepri, dan mencegah penambahan kasus Covid-19.

“Oleh karena itu saya menggelorakan pilkada sehat yaitu pilkada yang didalam pelaksanaannya secara disiplin menerapkan protokol kesehatan,” imbuhnya.

Sementara itu terkait HUT ke-75 TNI, Pjs Gubernur Kepulauan Riau Bahtiar menyampaikan selamat kepada TNI dan siap bekerjasama, untuk mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

“Pemprov Kepri siap mendukung tugas para rekan dari TNI angkatan Darat, Laut dan Udara serta Kepolisian dalam menjaga bangsa dan negara karena kerja ini harus dilakukan bersama,” tukasnya. (kar/humas pemprov)

Baca juga:  Perayaan HPN 2024, Ansar Apresiasi Karya Insan Pers Dalam Tahun Politik
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini