NATUNA (HAKA) – Kepolisian Resort (Polres) Natuna, melakukan kegiatan penyemprotan cairan disinfektan di rumah keluarga korban Covid-19, Rabu (21/10/2020).
Kegiatan dipimpin oleh Kapolres Natuna, AKBP Ike Krisnadian. Dia mengatakan, kegiatan tersebut untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Natuna.
Kapolres Natuna juga menyampaikan imbauan, agar keluarga korban Covid-19 tetap tabah dan tetap menerapkan protokol kesehatan ketika beraktifitas di luar rumah.
“Penyemprotan disinfektan ini sebagai bentuk pencegahan penyebaran wabah virus Covid-19 di wilayah Natuna,” ujar Kapolres.
Kegiatan dihadiri oleh, Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, Kasat Lantas Polres Natuna Iptu Adam Yurizal Sasono, Danramil 01 Ranai Mayor Narta dan personel Polres Natuna. (dan)