Beranda Headline

DR Suradji: Parpol yang Mau Jadi Wawako Rajin-rajinlah Komunikasi dengan Rahma

0
Kepala Pusat Penelitian Kebijakan Publik dan Kemasyarakatan UMRAH, DR Adji Suradji Muhammad M.Si-f/istimewa-koleksi pribadi

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Pusat Kebijakan Publik dan Kemasyarakatan Universitas Maritim Raja Ali Haji, DR Adji Suradji Muhammad mendorong, agar Partai Politik (Parpol) pengusung, berkomunikasi intens dengan Wali Kota Rahma.

“Mereka yang mau jadi wakil (bersama parpolnya), rajin-rajinlah komunikasi dengan Rahma,” imbuh Doktor yang akrab disapa Suraji ini kepada hariankepri.com, Selasa (9/3/2021).

Menurut Suradji, berlarut-larutnya pemilihan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, sedikit banyak menyita perhatian publik dan bahkan menguras energi.

“Setidaknya itulah yang ditangkap oleh publik,” imbuhnya.

Ia juga turut prihatin dengan kondisi Kota Tanjungpinang khususnya kepada Wali Kota Tanjungpinang. Harusnya, wako dapat berkonsentrasi penuh membangun Tanjungpinang.

“Tapi kenyataannya, konsentrasi tersebut harus terbagi dengan rencana pemilihan wakil wali kota,” tegasnya.

Suradji menambahkan, dengan cara intens berkomunikasi bersama Rahma, merupakan upaya damai untuk mencari kebaikan bersama.

“Saya menduga ada komunikasi yang tersumbat antara wali kota dan parpol pengusung, makanya diperlukan dialog atau komunikasi politik yang intens kedua belah pihak untuk menemukan titik temu antara keduanya,” tukasnya. (fik)

Baca juga:  Dihadiri Rahma-Endang, Pemko Gelar Peringatan Isra Mikraj 1444 Hijriah
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini