Beranda Headline

Wagub Marlin Bakal Promosikan Kuliner dan Kerajinan Natuna

0
Wagub Kepri, Marlin Agustina bersama Wakil Bupati Natuna Ngesti Yuni Suprapti melihat hasil kerajinan di Ranai, Kabupaten Natuna, Rabu (31/3/2021)-f/istimewa-humprohub kepri

NATUNA (HAKA) – Wakil Gubernur (Wagub) Kepri, Marlin Agustina mendukung perkembangan industri kreatif dan kuliner di Kabupaten Natuna.

Marlin mengatakan, Pemprov Kepri siap untuk membantu mempromosikan produk-produk tersebut ke berbagai platform media sosialnya.

“Kita akan bantu mempromosikan hasil olahan dan kuliner Natuna. Kita memang terus mendukung usaha mikro, kecil dan menengah. Terlebih di masa pandemi sekarang, agar kesejahteraan rumah tangga terus meningkat,” katanya, di Ranai, Kabupaten Natuna, Rabu (31/3/2021) petang kemarin.

Ia berharap, ke depan Pemkab Natuna menjadikan program khusus Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) sebagai peningkatan taraf hidup bagi usaha rumah tangga.

“Ke depan, Pemda harus punya terobosanĀ  increase dengan penjualan atau pemasarannya tidak menjadi kendala lagi bagi UKM,” harap Marlin yang waktu itu didampingi Wakil Bupati Natuna Ngesti Yuni Suprapti.

Marlin juga menyampaikan, dirinya juga akan mendorong daerah lain agar terus memberdayakan kreativitas warganya dalam berbagai olahan kerajinan.

“Karena ini akan sangat membantu usaha rumah tangga dan kecil menengah lainnya,” sebutnya.(kar/humprohub)

Baca juga:  Prediksi BMKG, 3 Hari ke Depan Cuaca di Pulau Bintan Cerah Berawan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini