Beranda Daerah Batam

Kompetensi Para Taruna Siaga Bencana Kembali Diuji Lewat Jambore Tagana Kepri

0
Penyerahan Pataka Tagana Kabupaten Bintan kepada Ketua FK Tagana Kepri, Tegar Balawanga-f/istimewa-dokumentasi dinsos kepri

BATAM (HAKA) – Rabu (07/04/2021), Jambore Tagana Kepri 2021 yang digelar oleh Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) resmi dibuka.

Kegiatan untuk menguji kompetensi para Taruna Siaga Bencana (Tagana) di Kepri ini, berlangsung hingga Jumat (10/04/2021), di Komplek Lapangan Golden City, Batam, dan diikuti 54 peserta dari perwakilan kabupaten kota kecuali Natuna.

“Jambore ini merupakan kompetisi, juga untuk menguji kompetensi dari masing-masing anggota Tagana,” ujar Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial (Linjamsos) Dinsos Kepri, Hanizar saat membuka Jambore.

Meskipun Natuna tidak mengirimkan timnya karena terkendala transportasi, Hanizar berharap Jambore ini juga tetap sebagai wadah silaturahmi, yang sempat terputus akibat pandemi covid.

Jambore ini, tambahnya, mengundang Tenaga Ahli Ketaganaan Kemensos RI, Ade Hermawan sebagai Juri sekaligus motivator bagi para Tagana.

Kasi Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam Yeni Ardianti bersama tim Tagana usai pemasangan Tenda-f/istimewa-dokumentasi dinsos kepri

Di tempat yang sama, Kasi Perlindungan Sosial Bencana Alam Yeni Ardianti menambahkan, jambore ini berbeda dengan sebelumnya, karena dilaksanakan pada masa pandemi covid.

“Dengan tetap menjaga dan menerapkan prokes, Jambore ini tetap dilaksanakan secara maksimal dengan tidak melunturkan semangat relawan Tagana ketika membantu korban bencana,” ujarnya.

Yeni juga menjelaskan kegiatan yang akan berlangsung selama jambore di antaranya Water Rescue, Managemen Selter, Managemen Logistik, Managemen Dapur Umum dan Layanan Dukungan Psikososial.

“Semua kegiatan tersebut diperlombakan untuk memperebutkan juara umum yang saat ini sedang dipegang oleh Tagana Kota Tanjungpinang,” katanya.

Pada akhir kegiatan nanti tambahnya lagi, akan dilakukan apel siaga, simulasi penanggulangan bencana.

“Sekaligus pengukuhan Bunda Tagana Kepri,” pungkasnya. (arp)

Baca juga:  Tilap Uang SPP Murid di SMKN 1 Binut, Seorang Honorer Ditangkap Polisi
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini