Beranda Headline

Angka Kasus Covid-19 Turun Signifikan, Rahma: Yang Isoman Tinggal 798 Orang

0
Wali Kota Rahma-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Beberapa hari terakhir, kasus Covid-19 di Kota Tanjungpinang mengalami penurunan yang signifikan.

Hal ini terlihat pada Senin (9/8/2021) kemarin, tambahan kasus konfirmasi Covid-19 di Tanjungpinang hanya 36 orang.

Angka ini jauh lebih sedikit, dibandingkan data sepekan lalu, yang tambahan kasusnya rata-rata sekitar ratusan kasus per hari.

Begitu juga dengan kasus aktif, hingga saat ini hanya tinggal 934 pasien yang sebelumnya mencapai angka dua ribuan.

“Alhamdulillah angka kasus aktif sudah jauh menurun yakni tinggal 934 orang. Yang isolasi mandiri pun tinggal 798 orang. Semoga bisa turun sebanyak-banyaknya lagi,” harap Wali Kota Tanjungpinang, Rahma.

Menurutnya hal ini terjadi, tidak terlepas dari keseriusan Pemko Tanjungpinang serta jajaran, TNI-Polri, FKPD, LSM, organisasi dan seluruh elemen masyarakat, dalam menangani kasus Covid-19.

“Ini berkat dukungan dan kerja semua pihak, sehingga PPKM Tanjungpinang bisa turun level 3 yang sebelumnya kategori level 4, ” katanya.

Kendati demikian, Rahma terus mengajak dan mengimbau seluruh masyarakat, agar bisa bersama-sama menaati protokol kesehatan dan aturan yang sudah diedarkan, sehingga kasus bisa turun lagi dan PPKM ini bisa turun ke level terendah.

“Jangan terlena dan dianggap sudah usai. Kita perlu pertahankan untuk tetap disiplin prokes, sehingga kita dapat turun lagi ke level-level berikutnya, agar aktivitas kita dapat berjalan seperti sedia kala,” ujar Rahma.

Hal itu dilakukan kata dia, karena potensi penularan Covid-19 di Kota Tanjungpinang masih sangat besar sehingga masyarakat harus tetap berhati-hati. (zul)

Baca juga:  Soal Temuan Ribuan PNS Fiktif, BKPSDM Pinang Siap Tindaklanjuti Jika Diminta BKN
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini