PAPUA (HAKA) – Atlet cabang olahraga layar perwakilan Kepri, berhasil meraih medali emas pada PON XX Papua.
Hal ini ditegaskan Sekretaris Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kepri, Amri.
Ia menyampaikan, selain meraih medali emas, atlet perwakilan Kepri juga berhasil meraih 1 medali perak dan 3 medali perunggu.
“Sampai hari ini sudah dapat 1 medali emas, 1 perak cabor layar. Sedangkan 3 medali perunggu disumbang cabor sepak takraw, biliar dan taekwondo,” katanya, Kamis (7/10/2021).
Dari raihan medali-medali tersebut, kata Amri, Provinsi Kepri berada di peringkat 24 klasemen sementara. Kendati demikian, Amri tetap yakin, atlet perwakilan Kepri akan bisa meraih medali emas lagi.
“PON XX Papua ini akan berlangsung hingga 15 Oktober 2021 mendatang,” ujarnya.
Ia pun meminta dukungan dan doa kepada seluruh masyarakat Kepri, agar para atlet-atlet yang belum bertanding bisa maksimal dan mendapatkan hasil yang sangat baik.
“Dari 16 cabor yang ikut. Masih banyak yang belum bertanding, seperti tinju masih ada 4 kelas lagi, tarung derajat juga belum bertanding. Jadi kami tetap yakin para atlet bisa meraih medali emas. Mohon doanya,” tukasnya.(zul)