Beranda Headline

Dari Karimun Rahma Langsung Lantik Perpat Pinang: Maaf Tak Sempat Ganti Seragam

0
Wako Rahma saat melantik pengurus Perpat Tanjungpinang-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma resmi melantik pengurus Persaudaraan Pemuda Tempatan (Perpat) Kota Tanjungpinang periode 2020-2024, Kamis (28/10/2021) di Hotel CK.

Adapun pengurus yang dilantik, yakni, Bambang Sudomo selaku Ketua Umum, lalu di posisi Ketua Harian ada Irwan Siswandi, Zulfikar selaku Sekretaris, dan Bendahara Roni Setiadi.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tanjungpinang Rahma mengucapkan selamat kepada pengurus Perpat Tanjungpinang yang sudah dilantik.

“Selamat. Tetap semangat dan terus berjuang demi kemajuan Kota Tanjungpinang,” ungkapnya

Atas nama pemerintah daerah, Rahma juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga Perpat yang selama ini sudah mendukung Pemko Tanjungpinang.

“Saya harap kepengurusan Perpat yang baru ini bisa lebih baik lagi memimpin organisasi ke depannya,” terangnya.

Rahma menceritakan, sebenarnya dirinya berhalangan hadir di pelantikan Perpat ini, karena Rabu (27/10/2021) kemarin, ia menjenguk orang tuanya yang sedang sakit di Tanjungbatu, Karimun.

“Tapi tadi malam saya izin ke orang tua saya untuk balik ke Tanjungpinang, karena ada beberapa agenda, termasuk pelantikan Perpat Tanjungpinang ini,” terangnya.

Ia juga memohon maaf kepada seluruh pengurus, karena tidak sempat menggunakan seragam Perpat yang sudah diberikan.

“Tadi saya tiba di pelabuhan, langsung ke acara ini. Pada intinya kami dari Pemko terus mendukung Perpat, semoga organisasi ini makin maju,” tukasnya.

Sebelumnya, Biro Humas Perpat Tanjungpinang Riky Adrianto mengatakan, sebenarnya pelantikan ini dilakukan pada 2020 lalu.

Namun karena pandemi, saat ini baru bisa dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.

Menurutnya, pengurus Perpat Tanjungpinang periode kali ini diisi dengan pengurus dari berbagai kalangan.

“Kita harapkan Perpat Tanjungpinang dapat bersinergi dengan segala lini. Sehingga bisa menjadi wadah organisasi yang menyejukan dan membawa Kota Tanjungpinang dalam situasi aman nyaman tentram dan kondusif,” harapnya.(zul)

Baca juga:  Jelang Ramadan, Rahma Perintahkan Dinas Terkait Lakukan Operasi Pasar
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini