Beranda Headline

2 Jam Jelang Ganti Tahun, Ansar Lantik 415 Pejabat Fungsional Pemprov Kepri

0
Pelantikan pejabat di lingkungan Pemprov Kepri yang juga digelar sehari sebelumnya atau Kamis (30/12/2021) di Gedung Daerah-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Menjelang pergantian tahun, Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, mengambil sumpah sekaligus melantik 415 pejabat eselon IV yang beralih ke jabatan fungsional, Jumat (31/12/2021).

Dari salinan undangan yang diterima hariankepri.com, pelantikan itu akan dilaksanakan pada pukul 22.00 WIB, atau dua jam menjelang pergantian tahun 2022 . Pelantikan itu sendiri dilaksanakan secara virtual melalui media zoom.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Provinsi Kepri, Hasan, ketika dikonfirmasi, membenarkan hal tersebut.

“Iya, sedikit mendadak karena memang perintahnya baru turun dari pusat malam ini,” katanya.

Terkait pelantikan Jabatan Fungsional itu, sebelumnya, Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kemendagri Akmal Malik, mengingatkan, seluruh gubernur, bupati, dan wali kota di Indonesia untuk segera melakukan pelantikan jabatan fungsional di lingkungan pemerintahannya.

Akmal menegaskan, sesuai dengan pasal 34 ayat 2 Permen PANRB Nomor 17 Tahun 2021, batas waktu bagi instansi pemerintah daerah yang telah melakukan usulan penyetaraan jabatan untuk melakukan pelantikan jabatan fungsional paling lambat 31 Desember 2021.

“Untuk itu, kepala daerah diminta untuk segera melakukan pengangkatan dan pelantikan penyetaraan ke dalam Jabatan Fungsional,” katanya, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi hariankepri.com, Kamis (30/12/2021).(kar)

Baca juga:  2 Tahun Berlalu, Nurdin Masih Setia Menunggu Audit Proyek Mangkrak
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini