Beranda Headline

Eksibisi, Kesebelasan Pemko Tanjungpinang Kebobolan 5 Gol dari Tim Jurnalis

0
Tim Pemko Tanjungpinang saat akan memulai pertandingan melawan Tim Jurnalis di Lapangan Sulaiman Abdullah-f/istimewa-askot pssi tanjungpinang

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kompetisi sepakbola U 21, yang digelar oleh Asosiasi Kota (Askot) Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Tanjungpinang, resmi dimulai, Rabu (26/1/2022) di Lapangan Sulaiman Abdullah.

Kompetisi tersebut, dibuka oleh Ketua PSSI Kota Tanjungpinang Boby Wira Satria, dan Ketua PKK Kota Tanjungpinang, Agung Wira Dharma menendang bola perdana, sebagai tanda dimulainya pertandingan.

Sebelum kompetisi berlangsung, Askot PSSI menggelar laga eksibisi, antara kesebelasan Pemko Tanjungpinang versus Tim Jurnalis Tanjungpinang.

Laga persahabatan yang berlangsung sengit tersebut, Tim Jurnalis berhasil mengalahkan kesebelasan Pemko Tanjungpinang, yang diperkuat oleh Kadispora Agustiawarman dan Kepala Bapelitbang Surjadi,
dengan skor akhir 5 – 3.

“Alhamdulillah, kita sudah memulai rangkaian pembukaan pertandingan U 21, yang diawali laga eksibisi, dengan skor akhir cukup bersaing,” ucap Ketua PSSI Kota Tanjungpinang, Bobi Wira Satria.

Menurutnya, laga eksibisi ini dalam rangka silaturahmi antara jurnalis dengan jajaran pemko, dan berharap, media-media di Tanjungpinang bisa menjadi partner untuk menyemarakan olahraga, khususnya sepak bola.

Sementara itu Ketua PKK Kota Tanjungpinang, Agung Wira Dharma mengapresiasi kompetisi U 21, yang dilakukan oleh Askot PSSI Tanjungpinang tersebut.

“Dengan adanya pertandingan persahabatan antara Pemko Tanjungpinang dengan Jurnalis ini menunjukkan, bahwa antara media dan pemko Tanjungpinang itu saling bersinergi,” terangnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dispora Kota Tanjungpinang, Agustiawarman juga menyambut baik atas laga kompetisi yang digelar oleh Askot PSSI Tanjungpinang tersebut.

“Meskipun masih berada di tengah pandemi. Tapi masih bisa melakukan even. Saya harap dengan event ini kita bisa mencari bibit sepak bola terbaik untuk kemajuan sepak bola di Tanjungpinang,” imbuhnya.

Direktur Kompetisi (Dirkom) Askot PSSI Tanjungpinang, Nugroho menambahkan, event kompetisi U 21 ini akan berlangsung selama 8 hari, yang dimulai 26 Januari hingga Februari mendatang.

Baca juga:  Forum Pemred Desak Polri Usut Tuntas Pelaku Teror Terhadap Jurnalis

Tujuannya, sambung Nugroho, untuk mencari bibit sepak bola di Tanjungpinang guna untuk mengikuti Porprov 2022 yang akan digelar di Kabupaten Bintan.

“Nanti dari keseluruhan akan diseleksi oleh tim coach yang berlisiensi di Tanjungpinang,” tukasnya.(zul)

example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini