Beranda Daerah Bintan

Kunjungi Posyandu Kijang, Dewi Minta Sukseskan Imunisasi Anak di Bintan

0
Ketua Tim Penggerak PKK Kepri, Dewi Kumalasari sedang menggendong anak yang diimunisasi di Posyandu Dahlia Indah Barek Motor Kijang-f/istimewa

BINTAN (HAKA) – Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Dewi Kumalasari Ansar, melakukan kunjungan kerja ke Posyandu Dahlia Indah Barek Motor Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Bintan, Kamis (16/6/2022).

Dewi mengatakan, peran posyandu sangat penting, untuk menyukseskan program imunisasi wajib terhadap anak-anak khususnya pada balita, di Bintan.

“Ini penting bagi anak-anak. Untuk masa tumbuh kembang anak. Agar anak-anak mendapatkan sistem kekebalan tubuh yang baik,” ucap Dewi dengan singkat.

Sementara itu, Kadis Kesehatan Bintan, dr Gama Isnaeni menuturkan, posyandu di masyarakat sangat bermanfaat.

“Posyandu merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan ibu dan anak,” terang Gama.

Namun, lebih jauh dari itu kata Gama, petugas posyandu juga melakukan pencegahan dan berbagai edukasi lain pada ibu hamil, menyusui dan pasangan usia subur.

“Tujuan utama posyandu selain menyukseskan imunisasi, juga bagaimana memberikan pengetahuan agar bisa mencegah terjadinya kematian bagi ibu dan bayi saat kehamilan, maupun persalinan,” pungkasnya. (rul/rilis)

Baca juga:  Rahma Instruksikan Pekan Depan Gaji 13 Plus TPP 50 Persen Dicairkan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini