Beranda Ekonomi Bisnis

Trans Convention Center Tanjungpinang Kedua di Indonesia, Muat 1.000 Orang

0
Chief Business Officet at Trans Hotel Group Muhammad Kiki Sulistianto dan GM Hotel Aston Susiadi Supardi saat memotong pita pertanda TCC diresmikan-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gedung Trans Convention Center (TCC), yang berada di Samping Hotel Aston Tanjungpinang, Batu 11 resmi beroperasi.

Peresmian gedung TCC bertaraf internasional tersebut, ditandai dengan pemotongan pita oleh Chief Business Officer at Trans Hotel Group, Muhammad Kiki Sulistianto dan General Manager Hotel Aston Tanjungpinang, Susiadi Supardi, Jumat (30/9/2022) malam.

Muhammad Kiki Sulistianto mengatakan, bahwa gedung TCC ini, merupakan gedung kedua di Indonesia yang dibangun oleh Trans Hotel Group.

“Pertama Gedung Convention ada di Bandung. Nah yang kedua di Tanjungpinang ini,” sebutnya.

Oleh karena itu, ia berharap TCC ini menjadi kebanggaan Kota Tanjungpinang, tentunya didukung oleh pemerintah kota maupun pemerintah provinsi.

Ia menambahkan, alasan trans hotel group membangun TCC di Tanjungpinang, dikarenakan Kota Tanjungpinang merupakan ibu kota Provinsi Kepri

“Kami melihat prospek bisnis ke depannya akan lebih bagus. Kami juga mendorong Tanjungpinang bisa lebih maju,” tuturnya.

General Manager Aston Tanjungpinang, Susiadi Supardi menambahkan, gedung TCC ini bisa digunakan untuk acara pernikahan, pertemuan rapat bisnis, pameran-pameran.

“Kapasitasnya bisa sampai 1.000 orang. Untuk harga sangat terjangkau,” tuturnya.

Ia berharap, dengan kehadiran TCC ini akan memberikan nilai tambah untuk Kota Tanjungpinang.

“Karena punya kapasitas yang besar sehingga ke depannya event-event nasional maupun internasional bisa diadakan di Tanjungpinang,” terangnya. (zul)

Baca juga:  Sambut HUT Ke-13, Aston Tanjungpinang Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini