Beranda Daerah Bintan

Bersama 20 Daerah di Indonesia, Bintan Masuk Peta Proyek Strategis Nasional

0
Bupati Bintan, Roby Kurniawan (kanan) saat mendengarkan penyampaian Kemenkomarves, mengenai launching peta peluang proyek strategis nasional, di Bali-f/istimewa

BINTAN (HAKA) – Kemenko Kemaritiman dan Investasi (Marves), mengumumkan 21 daerah yang masuk daftar peta peluang proyek strategis nasional di Indonesia pada tahun 2022.

“Termasuk Kabupaten Bintan,” ucap Bupati Bintan Roby Kurniawan, usai mengikuti acara bersama Kemenko Marves di Hotel Conrad, Tanjung Benoa, Bali, Jumat (16/12/2022).

Menurut Roby, Kemenko Marves mengajak daerah untuk memetakan potensi investasi masing-masing. Sehingga, para investor dapat berinvestasi di daerah, sesuai tujuan mereka.

“Upaya ini sangat relevan dengan harapan kita bersama. Setiap daerah ingin investasi terus berkembang dan berbanding lurus dengan peningkatan ekonomi masyarakat,” ucap Roby.

Artinya, kata Roby, Bintan telah punya modal itu. Daerahnya hingga saat ini, mengalami peningkatan investasi yang cukup signifikan.

“Pada tahun 2021 lalu, Bintan mampu meraih penghargaan realisasi investasi dari Kementerian Investasi atau BKPM RI, meskipun saat itu pandemi covid-19,” ucapnya.

Roby menambahkan, fokus kegiatan launching peta investasi ada dua sektor. Pertama, Sumber Daya Alam (SDA) mulai dari perkebunan, holtikultura, tanaman pangan, perikanan, non perikanan dan energi.

“Kedua sektor Industri Manufaktur mulai dari industri kimia, aneka logam, mesin, alat transportasi dan elektronika,” pungkasnya. (rul)

Baca juga:  Perintah Bupati Roby ke Kades Numbing: Setiap Jiwa Tanam Satu Pohon Pisang
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini