Beranda Headline

Mulai dari Taman Natuna Geopark Hingga Pantai Piwang Destinasi Favorit di Ranai

0
Pengunjung berfoto di Taman Kota Natuna Geopark, di Ranai-f/istimewa-rikaazmi

NATUNA (HAKA) – Kawasan Ranai, Kabupaten Natuna ditetapkan oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, sebagai kawasan strategis pariwisata Natuna yang bertemakan geopark.

Cukup beragam spot wisata di kawasan ini. Salah satunya Taman Kota Natuna Geopark. Selain letaknya yang strategis di kawasan pusat kota Ranai, taman ini juga berada di tepilaut atau berbatasan dengan Pantai Piwang. Hingga dikenal juga dengan Taman Kota Pantai Piwang.

Karena lokasinya yang strategis ini, sehingga tidak sulit untuk sampai di Taman Kota Natuna Geopark dan Pantai Piwang. Hanya sekitar 15 menit dari Bandara Raden Sadjad Natuna.

Kawasan wisata geopark di Ranai ini, selalu ramai dikunjungi warga, saat akhir pekan atau libur nasional. Bahkan tidak sedikit pengunjung dari luar Ranai, kerap mengunjungi lokasi ini.

Pantai Piwang di Kawasan Taman Kota Natuna, menjadi lokasi untuk berbagai event-f/dokumen-hariankepri.com

Berbagai fasilitas modern seperti taman bermain anak-anak, panggung pentas seni, area olahraga. Fasilitas ini sangat cocok untuk berakhir pekan. Sambil menikmati keindahan Pantai Piwang.

Pantai Piwang memiliki nuansa budaya Melayu, sehingga menjadi daya tarik tersendiri. Pengunjung dapat merasakan kebudayaan yang ada di lokasi.

Panorama di sekitar, tak perlu diragukan. Warga ataupun wisatawan yang berkunjung tak akan melewatkan momen untuk berswafoto.

Plt Kepala Dinas Pariwisata Kepri, Raja Hery Mohkrizal mengatakan, semenjak Natuna ditetapkan sebagai kawasan geopark nasional, hal ini semakin meningkatkan potensi wisata Natuna. Apalagi pemkab terus melakukan pembenahan dan melengkapi fasilitas-fasilitas di kawasan tersebut.

Pantai Piwang-f/dani-hariankepri.com

Menurutnya, keindahan taman kota dan Pantai Piwang menjadi salah satu ikon wisata yang bertemakan geopark di Natuna.

Kawasan ini, menjadi salah satu lokasi yang sering digunakan oleh pemerintah kabupaten atau bahkan pihak ketiga untuk menyelenggarakan berbagai event.

“Karena memang lokasinya yang strategis, pemandangan pantainya bagus serta fasilitas yang ada juga memadai,” terangnya.

Baca juga:  5 Destinasi di Bintan Masuk Dalam Daya Tarik Pariwisata Kepri

Hingga, kata Hery, tak salah jika kawasan ini ditetapkan sebagai kawasan strategis pariwisata di Kepri oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad. (arp)

example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini