TANJUNGPINANG (HAKA) – Wakil Ketua DPRD Kepri, Raden Hari Tjahyono menghadiri Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Kepri, Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang, Senin (22/5/2023).
Usai upacara, Raden ikut menyerahkan penghargaan kepada dua atlet asal Kepri peraih emas di Sea Games 2023 Kamboja.
Kedua atlet tersebut, yakni Muhammad Ramadhan Sananta atlet sepakbola, dan Tengku Muhammad Septiadi Ardiansyah yang merupakan atlet e-Sport.
Adapun penghargaan yang diberikan, berupa uang pembinaan sebesar Rp 100 juta untuk masing-masing atlet peraih emas.
Selain, itu Gubernur Ansar bersama Wakil Ketua DPRD Kepri, Raden Hari Tjahyono juga memberikan piagam penghargaan untuk kedua atlet asal Kabupaten Lingga tersebut.
Gubernur Ansar dalam kesempatan itu mengatakan, prestasi yang diraih oleh para atlet itu akan menjadi pemantik semangat kebangkitan pemuda di Kepri, untuk menghadirkan karya terbaiknya di event nasional maupun internasional.
“Hasil yang adinda raih saat ini jangan dijadikan suatu kepuasan dan berhenti berkarya. Tapi teruslah berlatih, belajar, menambah pengalaman. Begitu pula pesan untuk pemuda lain di Kepri, mari bangkit bersama bawa nama baik Kepri ke depannya,” pesannya.
Turut hadir dalam upacara tersebut Pimpinan Forkopimda Kepri, Pimpinan Instansi Vertikal, Perwakilan MUI, Perwakilan FKUB, Para Pejabat Fungsional Utama, Tim Percepatan Pembangunan, Para Asisten, serta Kepala OPD Pemprov Kepri.(kar)