Beranda Ekonomi Bisnis

Akan Pindahkan Pabrik ke Jawa Tengah, Bupati Kendal Sambut Baik Teh Prendjak

0
Regional Manager PT Panca Rasa Pratama, Mustardi bersama Bupati Kendal, Dico M Ganinduto (dua dari kanan) di Pekan Raya Kendal-f/istimewa-pt prp

KENDAL (HAKA) – Setelah ikut meramaikan Jakarta Fair 2023, PT Panca Rasa Pratama (PRP), kembali berpartisipasi dalam Pekan Raya Kendal yang berlangsung pada 22 Juli sampai 31 Juli 2023.

GM PT Panca Rasa Pratama, Mustardi mengatakan, keikutsertaan PT PRP dalam pekan raya tersebut, selain untuk mempromosikan Teh Prendjak, juga sebagai bentuk keseriusan PT PRP untuk berinventasi di daerah tersebut.

“Pekan Raya Kendal ini dijadikan perkenalan awal kami kepada masyarakat Kendal dan sekitarnya, tak disangka dalam 5 hari sambutan masyarakat yang hadir sangat antusias,” katanya, Senin (31/7/2023).

Pihaknya kata dia, sangat mengapresiasi atas sambutan masyarakat Kendal yang luar biasa.

“Terima kasih warga Kendal, ini di luar ekspektasi kami. Ini juga suatu kehormatan bagi kami, karena diundang untuk memeriahkan HUT Kabupaten Kendal ke 418, kami sudah merasa jadi bagian dari Kendal Handal,” sebutnya.

Bupati Kendal, Dico M Ganinduto, mengatakan, Pemkab Kendal menaruh perhatian besar dan sangat menyambut baik kehadiran PT PRP.

“PT PRP akan menjadi bagian dari Kendal Handal,” tuturnya.

Sebelumnya, PT PRP akan memindahkan pabrik pengolahan Teh Prendjak dari Kota Tanjungpinang ke Kendal, Jawa Tengah (Jateng).

Regional Manager PT Panca Rasa Pratama, Mustardi, mengatakan, pemindahan pabrik tersebut bertujuan agar Teh Prendjak, bisa bersaing dengan produk teh lain.

“Jika kami tidak memberanikan diri untuk keluar ke sentral pusat ekonomi bangsa di daerah Jawa mungkin akan sulit terwujud untuk bersaing, maka dari itu kami rencanakan untuk segera pindah home base dan pabrik ke Kendal,” katanya, Jumat (7/7/2023).(kar)

Baca juga:  15 Pelajar Berkreasi Lewat Puisi di Kantor Hariankepri Biro Natuna
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini