BINTAN (HAKA) – Penataan Kampung Wisata Otak-otak Sei Enam Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan yang dilakukan oleh Pemprov Kepri di tahun 2023 lalu, membuat wajah kampung itu, terlihat semakin indah dan nyaman untuk dipandang.
Di pintu masuk kampung yang menjadi pusat kuliner otak-otak di Kabupaten Bintan itu, kini sudah dilengkapi gapura unik yang berbentuk kerucut.
Selain itu, kios-kios yang menjual otak-otak di kawasan tersebut kini juga sudah terlihat lebih rapi dan tertata. Di setiap kios-kios tersebut juga sudah dipasang nama yang dilengkapi dengan lampu serta berbagai macam logo.
Menurut Rahim, selaku pemilik kios Otak-otak Mak Long, mengatakan, penataan yang dilakukan oleh Pemprov Kepri itu, membuat para pengunjung kini menjadi semakin nyaman ketika datang berbelanja di tempatnya.
“Banyak yang bilang sekarang terlihat lebih nyaman dan bersih dibandingkan sebelumnya. Alhamdulillah, kami dapat bantuan dari Pemprov Kepri,” katanya, kepada hariankepri.com, Jumat (25/1/2024).
Bahkan, menurutnya, penataan yang dilakukan oleh Pemprov Kepri itu juga turut berdampak positif terhadap pendapatannya. Karena, sejak wajah kampung itu berubah, ada peningkatan wisatawan yang berkunjung.
“Alhamdulillah, sekarang ada peningkatan. Terutama hari Sabtu dan Minggu,” sebutnya.
Terpisah, Gubernur Kepri Ansar Ahmad, menyampaikan, penataan yang dilakukan oleh Pemprov Kepri tersebut, bertujuan untuk menarik kunjungan wisatawan mancanegara ke Kepri khususnya ke Kabupaten Bintan.
“Tempat-tempat seperti inilah yang disenangi dan dikunjungi oleh turis-turis,” katanya.
Dia menegaskan, penataan kawasan itu juga bertujuan agar kawasan tersebut menjadi lebih modern, namun tidak menghilangkan kearifan lokal di sana.
“Jadi penataan kampung ini menjadi wisata kuliner khas Sungai Enam seperti otak-otak beserta dengan ornamen bangunannya Melayu yang menjadi penunjang dan spot berswafoto,” tuturnya.(rul/kar)