Beranda Headline

Gelar Pemilu, Empat Paslon Bersaing Rebut Kursi Ketum dan Sekjen AJI Pusat

0
Empat paslon Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal AJI Periode 2024-2027-f/istimewa-ajiindonesia

JAKARTA (HAKA) – Panitia Pemilihan Umum Aliansi Jurnalis Independen (AJI) resmi menetapkan empat pasangan calon (paslon) Ketua Umum (Ketum) dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) AJI Indonesia periode 2024-2027 pada Sabtu (20/4/2024).

Ketua Panitia Pemilu AJI Yoso Muliawan menyampaikan, penetapan empat paslon dilakukan bersamaan dengan, penetapan nomor urut, setelah sebelumnya dilakukan pengundian yang dipandu Sekretaris Panitia Pemilu AJI Luviana di kantor AJI Indonesia.

Empat pasangan calon Ketum dan Sekjen AJI Indonesia tersebut, yaitu, pasangan Nany Afrida dan Bayu Wardhana dengan nomor urut 1, pasangan Aloysius Budi Kurniawan dan Iman Dwianto Nugroho dengan nomor urut 2, pasangan Ika Ningtyas Unggraini dan Laban Abraham Laisila dengan nomor urut 3, serta pasangan Edy Can dan Asep Saefullah dengan nomor urut 4.

“Empat pasangan ini akan bersaing di pemilihan Ketum dan Sekjen AJI dalam Kongres XII AJI yang akan berlangsung di Palembang, pada 3-5 Mei 2024,” katanya, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi hariankepri.com, Senin (22/4/2024).

Yoso melanjutkan, Pemilu AJI 2024 ini mencatatkan dua rekor bersejarah. Pertama, jumlah pasangan calon terbanyak.

Yang kedua, kongres kali ini juga merupakan sejarah karena untuk pertama kalinya pemilihan dilakukan secara langsung.

Dia menjelaskan, pada Pemilu AJI 2024 ini, pemilihan akan dilakukan secara langsung oleh seluruh anggota AJI yang sudah terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

“Hanya saja, terpilihnya Ketum dan Sekjen AJI Indonesia ditentukan melalui perolehan suara elektoral, bukan suara terbanyak,” jelasnya.

Lebih lanjut Yoso menyampaikan, setelah penetapan paslon dan nomor urut, tahapan dilanjutkan dengan kampanye keempat paslon yang akan berlangsung pada 21 April 2024 sampai kongres nanti.

Selama masa kampanye, empat pasangan calon Ketum dan Sekjen AJI Indonesia antara lain akan menjalani pemaparan visi dan misi pada Minggu 21 April 2024.

Baca juga:  Dukung Program Pemerintah, Pesawat Garuda "Pakai Masker"

“Kemudian pada 27 April 2024, para pasangan calon diberikan kesempatan untuk melakukan kampanye dialogis. Sehari kemudian, 28 April 2024, empat pasangan calon akan mengikuti debat kandidat,” paparnya.

Selanjutnya, sambung dia, pada 5 Mei 2024, sebelum waktu pemungutan suara, mereka wajib mengikuti kampanye di arena kongres di Palembang.

“Selain itu, pasangan calon juga memiliki kesempatan melakukan kampanye mandiri dengan mengirimkan surat pemberitahuan kepada Panitia Pemilu AJI,” pungkasnya. (kar)

example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini