BINTAN (HAKA) – Penumpang Kapal RoRo di pelabuhan penyeberangan Tanjunguban ke Pelabuhan Telaga Punggur, Batam, mulai dipadati penumpang. Demikian ditegaskan oleh Penanggungjawab ASDP Tanjunguban, Sukma Nugraha.
Menurutnya, ada peningkatan arus penumpang kapal baik warga serta kendaraan yang menyeberang dari Tanjunguban ke Batam, maupun sebaliknya sejak Kamis (27/6/2024).
Terjadinya peningkatan penumpang Kapal RoRo itu adalah momen libur panjang sekolah. Sehingga, warga memanfaatkan waktu libur itu untuk bepergian ke luar kota.
“Penumpangnya naik 25 persen dari hari normal” terangnya kepada hariankepri.com, Minggu (30/6/2024).
Sehingga, pihaknya menambah armada Kapal RoRo untuk melayani para penumpang sebanyak 3 unit. “Kami juga tambah trip kapal sampai jam 10 malam,” tutupnya.
Sukma mengimbau kepada masyarakat yang hendak menggunakan jasa transportasi laut itu, agar terlebih dahulu memeriksa kelengkapan surat-sura maupun fisik kendaraan masing-masing.
“Jaga kesehatan dan keselamatan, periksa kendaraa sebelum berangkat. Dan datang lebih awal di pelabuhan untuk beli tiket,” tutupnya. (rul)