Beranda Headline

Operasi Patuh Seligi 2024, Satlantas Polresta Tanjungpinang Bagi-bagi Helm

0
Personel Satlantas Polresta Tanjungpinang saat memberikan helm gratis kepada pengendara motor di simpang Pamedan, Kota Tanjungpinang, Kamis (25/7/2024)-f/dimas-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Dalam Operasi Patuh Seligi 2024, Satlantas Polresta Tanjungpinang membagikan helm secara gratis kepada pengendara motor di Lapangan Pamedan, Kota Tanjungpinang, Kamis (25/7/2024).

Kasatlantas Polresta Tanjungpinang, AKP Arbi Guna Bimantara menyampaikan, kegiatan itu bertujuan, agar masyarakat secara luas dapat mengetahui, bahwa alat keselamatan saat berkendara itu penting.

“Helm yang kita bagikan ada sekitar 20 lebih. Helm itu kita khususkan bagi pengendara yang tidak menggunakan helm ganda,” ujarnya kepada hariankepri.com, Kamis (25/7/2024).

Lebih lanjut Arbi mengatakan, selain membagikan helm, pihaknya juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang tata tertib berlalu lintas.

Dia mengutarakan, selain melakukan edukasi, Satlantas Polresta juga memberikan beberapa stiker dan brosur tentang tertib berlalu lintas.

“Semoga pengendara makin tertib dalam berlalu lintas,” harapnya. (dim)

Baca juga:  Akibat Ada Kadis Tak Anggap Dirinya Sebagai Plt Gubernur, Isdianto Meradang
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini