Beranda Headline

Untuk Tingkatkan Pelayanan, RSUD RAT Kini Punya Aplikasi 24 KRAT Aja

0
RSUD Raja Ahmad Tabib (RAT) di Jalan WR Supratman, Kota Tanjungpinang, Rabu (2/10/2024)-f/dimas-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – RSUD Raja Ahmad Tabib (RAT) menciptakan inovasi terbaru, untuk menunjang pelayanan kepada pasiennya, dengan menghadirkan aplikasi 24 Klik RAT (KRAT) Aja.

Plt Direktur RSUD RAT, Bambang menyampaikan, langkah tersebut diambil sebagai bagian dari komitmen RSUD, untuk memanfaatkan teknologi dalam memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan responsif kepada masyarakat.

“Aplikasi tersebut sudah digunakan sejak bulan Juni 2024 lalu, karena jumlah pasien yang berobat ke RSUD RAT cukup tinggi,” ujarnya kepada hariankepri.com, kemarin.

Ia menjelaskan, bahwa masyarakat dapat mengakses aplikasi 24 KRAT Aja di handphone. Di aplikasi tersebut, terdapat beberapa layanan. Pasien bisa mendaftar online, memilih dokter, bahkan mengetahui informasi rekam medik.

“Ada berbagai fitur dalam aplikasi itu, penggunaannya juga sangat mudah. Aplikasinya bisa di download melalui play store,” ungkapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, bahwa aplikasi tersebut juga dirancang untuk mengurangi waktu tunggu pasien, serta memberikan kenyamanan dalam proses pendaftaran.

“Dengan adanya sistem pendaftaran online, pasien dapat mendaftar dari rumah tanpa harus datang langsung ke rumah sakit,” sebutnya.

Ia menegaskan, dengan hadirnya sistem pendaftaran online ini, pihaknya akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, dan memenuhi kebutuhan pasien dengan lebih baik.

“Langkah ini juga diharapkan dapat menjadi contoh bagi rumah sakit lain di Indonesia dalam memanfaatkan teknologi untuk pelayanan kesehatan yang lebih modern dan efisien,” pungkasnya. (dim)

Baca juga:  Rekonstruksi Pembunuhan di Air Raja, Ada 36 Adegan Proses Nyawa Korban Direnggut
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini