Beranda Headline

Pjs Bupati Natuna Apresiasi Pertamina yang Beri Bantuan Kapal untuk Nelayan

0
Pjs Bupati Natuna, Rika Azmi saat uji coba kapal baru yang diberikan oleh PT Pertamina kepada nelayan di Kabupaten Natuna-f/dimas-hariankepri.com

NATUNA (HAKA) – Pjs Bupati Natuna, Rika Azmi, mengapresiasi PT Pertamina, karena telah menyerahkan bantuan kapal dan paket jaring ikan kepada nelayan di Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri.

Menurut Rika, dukungan Pertamina sangat berarti bagi masyarakat Natuna. Karena Natuna merupakan wilayah perbatasan, yang membutuhkan perhatian dalam pengembangan sektor sumber daya manusia.

“Bantuan ini sangat berguna, nelayan sering melaut di wilayah perbatasan, sehingga butuh kapal yang lebih modern agar bisa optimal,” ujarnya.

Ia berharap, agar bantuan kapal ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kesejahteraan sumber daya manusia.

“Silahkan gunakan kapal baru ini dengan baik, semoga sektor perikanan di Kepri semakin maju,” tambahnya.

Sementara itu, Area Manager Comm, Rel & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria mengatakan, kegiatan penyerahan bantuan kapal untuk nelayan di Kabupaten Natuna ini merupakan bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Pertamina.

“Kami menyerahkan 4 kapal di
Natuna dan 6 kapal di lokasi lainnya,” ungkapnya, kemarin. (dim)

Baca juga:  11 Kapal Asing Pencuri Ikan Dilimpahkan ke Kejari Natuna
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini