Beranda Headline

Dewi Ansar Apresiasi Peluncuran Buku Air Tangan Ibu: Semoga Menjadi Inspirasi

0
Ketua TP PKK Provinsi Kepri, Dewi Kumalasari Ansar saat meluncurkan buku “Air Tangan Ibu” Jumat (20/12/2024)-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Suasana haru dan penuh makna mewarnai Peringatan Hari Ibu ke-96 Tingkat Provinsi Kepulauan Riau yang digelar di Trans Convention Centre, Kota Tanjungpinang, Jumat (20/12/2024).

Lebih dari sekadar seremoni, acara ini menjadi panggung penghormatan bagi perjuangan dan dedikasi perempuan, sekaligus peluncuran buku inspiratif berjudul “Air Tangan Ibu”.

Mengangkat tema “Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045”, peringatan Hari Ibu kali ini menjadi refleksi perjalanan panjang perempuan Indonesia.

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad yang hadir didampingi Ketua PKK Kepri, Dewi Kumalasari, membacakan amanat Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Arifatul Choiri Fauzi.

“Bangsa ini dibangun dari fondasi perjuangan perempuan yang tak pernah lekang semangatnya,” ujarnya.

Ansar juga menapak tilas sejarah perjuangan perempuan, dimulai dari Kongres Perempuan Indonesia Pertama pada 22 Desember 1928.

Momen bersejarah inilah yang menjadi tonggak penting dalam memperjuangkan kesetaraan dan partisipasi perempuan dalam pembangunan.

Momen istimewa dalam peringatan Hari Ibu kali ini adalah peluncuran buku “Air Tangan Ibu”. Buku ini bukan sekadar kumpulan resep, melainkan sebuah catatan cinta dan dedikasi seorang ibu yang tercurah dalam setiap hidangan.

Ketua TP PKK Kepri, Dewi Kumalasari Ansar, dengan penuh haru mengapresiasi peluncuran buku tersebut. Buku ini adalah jejak rekaman masakan seorang ibu yang penuh cinta dan keikhlasan.

“Semoga buku ini tidak hanya menjadi dokumentasi, tetapi juga pengingat bahwa di balik hidangan sederhana, ada cinta yang besar,” ujar Dewi.

Ia berharap, “Air Tangan Ibu” dapat menginspirasi generasi mendatang untuk menghargai warisan budaya dan menanamkan nilai-nilai cinta serta pengabdian seorang ibu kepada anak-anaknya. (kar)

Baca juga:  Sudah 43 Tahun, Turnamen IFC Sungai Enam Bintan Kembali Digelar
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini