Beranda Headline

Kecelakaan di Batu 11 Tanjungpinang, Pengendara Motor Dilarikan ke RS

0
Pengendara motor terbaring di tengah jalan setelah terlibat kecelakaan di Jalan Adi Sucipto Batu 11 Tanjungpinang-f/istimewa- kirimanwarga

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kecelakaan lalulintas (lakalantas) terjadi di Jalan Adi Sucipto Batu 11 Tanjungpinang pada Rabu (12/2/2025) pagi. Kecelakaan tersebut melibatkan mobil Avanza warna hitam dan sepeda motor Jupiter MX.

Menurut Ahmad, saksi mata di lokasi kejadian, kecelakaan berawal mobil Avanza dengan nomor polisi B 2077 TFM keluar jalur hendak mendahului kendaraan di depannya.

Namun, dari arah berlawanan melaju sepeda motor Jupiter MX BP 3209 A, sehingga kecelakaan tak terelakkan.
“Pengendara motor Jupiter MX terpental ke jalan,” ujar Ahmad kepada hariankepri.com.

Akibat kejadian itu, lanjut Ahmad, sepeda motor yang digunakan mengalami kerusakan parah. Sedangkan pemotor juga mengalami luka-luka dan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.

Sampai berita ini diterbitkan belum diketahui kronologi dan identitas pengendara yang terlibat kecelakaan tersebut.

Satuan Lalulintas Polresta Tanjungpinang juga belum dapat dikonfirmasi terkait kecelakaan tersebut. (sah)

Baca juga:  Ade Sudah Dapat Restu, Syahrul: Belum Bisa Saya Pilih Jadi Wakil
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini