Beranda Daerah Bintan

Makan Minum Lewat Selang ke Usus, Seorang Gadis di Bintan Butuh Bantuan Pengobatan

0
Ayu Rosmini (24) sedang menuangkan jus dan air melalui selang ke dalam perutnya-f/istimewa

BINTAN (HAKA) – Seorang gadis bernama Ayu Rosmini usia 24 tahun, hanya bisa terbaring di tempat tidur, di rumah orang tuanya Kampung Sidomulyo, RT.03/RW.05, Desa Sebong Pereh, Kecamatan Teluk Sebong, Kabupaten Bintan.

Pasalnya, anak pertama dari Ibu Julaiha itu mengalami gangguan pencernaan. Ayu hanya bisa minum dan makan lewat selang ke ususnya.

Kondisi Ayu itu terlihat dalam video yang diperoleh hariankepri.com, kemarin. Ia menuturkan dirinya hanya bisa minum dan mengonsumsi makanan ringan melalui selang.

R Syafrida dari lembaga sosial, Bergerak Kita Peduli (BKP) Tanjungpinang mengatakan, dirinya sangat prihatin saat melihat kondisi Ayu secara langsung.

Ia menuturkan, bahwa anak itu tetap kontrol kesehatan di Rumah Sakit Awal Bros, Kota Batam, yang difasilitasi oleh dinas kesehatan setiap bulannya.

“Rujukan ke Rumah Sakit Awal Bros masih dilakukan rawat jalan,” ucapnya saat dihubungi hariankepri.com.

Selain itu, kata dia, Ayu membutuhkan biaya tambahan untuk membantu kebutuhan orang tua dan kedua adiknya. Sebab, Ayu tidak bisa lagi kerja karena terbaring sakit.

“Ibunya hanya jual gorengan saja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka di rumah,” jelasnya.

Syafrida meminta kepada Pemkab Bintan untuk memberikan perhatian khusus kepada Ayu beserta keluarganya. Sebab, d itu tinggal di rumah tidak layak huni.

“Rumah mereka pun tidak layak untuk dihuni. Ibu kandungnya sudah pernah ajukan ke dinas terkait tahun 2018, tapi sampai hari ini belum ada bantuan bedah rumah,” tutupnya. (rul)

Baca juga:  Ada yang Sudah Bolong, KPU Bintan Temukan 185 Surat Suara Rusak
example bannerexample bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini