Site icon Harian Kepri

Ada 6 Kepala OPD Pemko yang Pensiun, BKPSDM akan Buka Lagi Open Bidding

Kabid Administrasi, Pengadaan dan Mutasi Kepegawaian BKPSDM Kota Tanjungpinang, Eka Yuniarsih-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pada awal tahun 2022 mendatang, ada 6 kepala OPD di lingkungan Pemko Tanjungpinang, memasuki masa pensiun. Hal ini disampaikan Kabid Administrasi, Pengadaan dan Mutasi Kepegawaian BKPSDM Kota Tanjungpinang, Eka Yuniarsih.

Ia mengatakan, 6 kepala dinas yang akan memasuki masa pensiun itu, yakni, Kepala BKPSDM Kota Tanjungpinang, Raja Khairani.
Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Mikro, Hamalis. Lalu Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Irianto.

Lalu, sambung Eka, ada Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Huzaifa Dadang Ag. Kepala Inspektorat, Tengku Dahlan, serta Staf Pemko Amrialis.

“6 kepala OPD itu, tahun depan akan pensiun semua. Ada juga satu jabatan yang kosong, yakni Staf Ahli Bidang Pemerintahan Politik Hukum dan Kemasyarakatan pada Sekretariat Daerah Kota Tanjungpinang,” ungkapnya, Senin (27/9/2021) saat ditemui di kantornya.

Sehingga kata dia, totalnya pada tahun 2022 mendatang akan ada 7 pejabat eselon II yang kosong.

“Nantinya akan dilakukan jobfit dulu kepada para kepala OPD, setelah itu yang kosong baru kita buka open bidding,” tukasnya.(zul)

Exit mobile version