Site icon Harian Kepri

Akbar Tandjung Berharap Konvensi Jadi Tradisi

Mantan Ketua DPR RI Akbar Tandjung

JAKARTA – Mantan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Akbar Tandjung berharap konvensi dalam pencalonan presiden menjadi tradisi di Indonesia.

Dengan adanya konvensi, Akbar menilai calon presiden (capres) yang diusung partai politik (parpol) lebih berkualitas.

Ditambah pula, menurut Akbar, konvensi lebih menjamin pencapresan berlangsung secara terbuka sehingga hasilnya juga lebih bisa dipertanggungjawabkan.

“Kalau seandainya tidak disebut dalam Undang-Undang Pemilu yang baru, tradisi konvensi ini juga bisa tetap dimungkinkan, karena itu saya orang yang termasuk mengusulkan,” kata Akbar saat diwawancarai di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (21/1).

Meskipun, nantinya capres diusung oleh beberapa parpol, hal tersebut tetap memungkinkan untuk diberlakukan konvensi. Sebab, kata Akbar, kovensi tetap bisa dilakukan secara lintas partai.

Nantinya, di antara partai-partai yang hendak berkoalisi bisa menentukan kriteria capres yang hendak mereka usung. Hal tersebut bisa mengurangi perilaku politik yang transaksional.

“Intinya nanti lewat konvensi, proses pencapresan bisa lebih transparan dan akuntabel. Dan kalau bisa jadi tradisi itu bagus,” lanjut Akbar. (kompas.com)

Exit mobile version