Beranda Daerah Bintan

ALFI Salurkan Ratusan Paket Sembako dan Kasur untuk Korban Bencana di Pulau Bintan

0
Pengurus ALFI Kepri, secara simbolik serahkan bantuan paket sembako dan kasur kepada Lurah Sei Lekop Riswan, untuk dibagikan ke korban banjir,-f/istimewa-dokumen lurah sei lekop

BINTAN (HAKA) – Meskipun banjir di Pulau Bintan dan sekitarnya telah berlalu pada awal Januari 2021. Namun musibah itu, tetap mengundang simpati dari Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI).

ALFI atau Indonesia Logistics & Forwaeders Association (ILFA), ikut memberikan bantuan paket sembako serta perlengkapan tempat tidur.

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah ALFI Kepri, Sunadi mengatakan, kegiatan sosial kemanusiaan itu merupakan bentuk solidaritas serta kepedulian pengurus maupun sponsor ALFI, yang ada di seluruh Indonesia.

“Kami berhasil kumpulkan ratusan sembako dan juga kasur untuk korban banjir, yang mulai dibagikan ke warga hari ini (Kamis) dan beberapa hari ke depan,” ucap Sunadi saat dikonfirmasi, Kamis (22/1/2021) malam.

Harapannya, kata Sunadi, semoga dapat meringankan beban serta memberikan manfaat bagi para penerima bantuan.

Selain itu, ia mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Kepri, untuk bekerja sama dalam memulihkan dampak pasca banjir dan longsor.

“Kami ALFI Kepri mengucapkan terimakasih kepada seluruh pengurus DPP ALFI yang telah berpartisipasi dalam pendistribusian sembako dan kasur tersebut,” tuturnya.

Melalui kesempatan ini, Sunadi, mewakili ALFI menghaturkan permohonan maaf, jika masih ada warga korban lainnya yang belum mendapatkan bantuan kemanusiaan tersebut.

“Kami sadari, bahwa kami belum bisa mengakomodir semua kepada para korban banjir. Tapi, hanya segitu banyak yang kami kumpulkan dari pengurus dan sponsor,” tutupnya.

Sementara itu, Koordinator Tim Distribusi Bantuan DPW ALFI Tanjungpinang-Bintan Fendi mengatakan, 1 paket sembako di antaranya berisi beras 5 kilogram, minyak goreng 2 liter, gula pasir 1 kg, 10 butir telur, serta 1 dus teh celup. Ditambah, perlengkapan mandi seperti sabun dan pasta gigi. Selain itu, 1 kasur gabus dan bantal.

“Kami sudah distribusikan 300 paket sembako dan 100 kasur bersama bantal kepada korban banjir beberapa lokasi di Kabupaten Bintan dan Kota Tanjungpinang,” terang Fendi yang juga owner PT Bintan Kargo.

Baca juga:  Rencana Gubernur Kepri Bagi Bantuan untuk UMKM Batal Direalisasikan

Untuk di Kabupaten Bintan ada beberapa titik, di antaranya warga Kelurahan Sei Lekop, serta warga Kelurahan Gunung Lengkuas, Kecamatan Bintan Timur.

Sedangkan, di Kota Tanjungpinang, kata Fendi, ada di Jalan Cendrawasih, Bhayangkara, Jalan Sulaiman Abdullah, serta Residen Batu 10.

“Jangan lihat jumlah sembako, tapi mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi para korban banjir dan longsor. Dan kami juga besok Jumat (23/1/2021) akan salurkan lagi ke warga,” tutupnya.(rul)

example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini