Beranda Headline

Antisipasi Kenaikan Harga Bahan Pokok, DP3 akan Gelar Pasar Murah 5 Kali Lagi

0
Kepala DP3 Kota Tanjungpinang, Robert Lukman-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (DP3) Kota Tanjungpinang akan mengadakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM), 5 kali lagi.

Kepala DP3 Kota Tanjungpinang, Robert Lukman menyampaikan, program GPM tersebut, untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok menjelang Natal dan tahun baru 2024 mendatang.

Ia mengaku, pihaknya sudah mengajukan program itu di APBD Perubahan tahun 2024 bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Tanjungpinang.

“Insya Allah kami akan adakan 5 kali lagi, sudah kami ajukan di APBD Perubahan. Tapi kegiatannya akan dilaksanakan menjelang akhir tahun nanti,” ucapnya kepada hariankepri.com, kemarin.

Menurutnya, hal itu tetap dilakukan, karena biasanya menjelang Natal dan menyambut tahun baru itu, harga bahan pokok di pasar tradisional Tanjungpinang mengalami lonjakan.

“Nah untuk antispasi itu, meskipun anggaran kita sedang tidak baik-baik saja, kami tetap berupaya mengadakan GPM ini dalam rangka mengendalikan inflasi,” ujarnya.

Robert menyebut, program itu nantinya akan dilakukan di tempat-tempat kawasan pemukiman yang ramai penduduk, sehingga kegiatan tersebut bisa tepat sasaran untuk dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Nanti kami tetap melibatkan Bulog, distributor-distributor bahan pokok, yang menjual dibawah harga pasar,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Tahun Ini, Disdik Natuna Kembali Bantu Transportasi Laut Bagi Siswa di 8 Desa
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini