Beranda Headline

Apri Sujadi Mengundurkan Diri

0
Pelaksanaan Kongres Luar Biasa PSSI Kepri

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Nurdin Basirun, terpilih secara aklamasi untuk memimpin PSSI Provinsi Kepri periode 2018-2022.

Terpilihnya Nurdin secara aklamasi setelah dua kandidat lainnya yakni Apri Sujadi dan Berto Ishak dianggap mengundurkan diri, karena tidak hadir dalam Kongres Luar Biasa Asosiasi PSSI Provinsi Kepri yang digelar di Hotel CK Tanjungpinang, Sabtu (7/4/2018) kemarin.

Usai kongres, Plt Asprov PSSI Kepri Johar lin eng berharap, dengan terpilihnya ketua PSSI Provinsi Kepri yang baru dapat menjadi semangat bagi dunia persepakbolaan di Provinsi Kepri.

“Dengan terpilihnya beliau (Nurdin Basirun) diharapkan dapat memajukan sepak bola Kepri yang saat ini mulai terpuruk,” sebutnya.

Anggota Esko PSSI Pusat ini juga menyebutkan, salah satu tugas pokok yang wajib dikerjakan oleh ketua terpilih yakni menaikkan peringkat kepengurusan PSSI Kepri, sebab saat ini secara nasional peringkat kepengurusan PSSI Kepri berada diurutan kedua terbawah se Indonesia.

Ia mengatakan, perlu kerja ekstra untuk menumbuhkan atau menggerakkan giat sepak bola di Kepri dari kepengurusan yang baru. Apalagi, dalam waktu dekat, setiap daerah sudah harus mengajukan tim U-13, U-16, dan U-17.

“Banyak perkerjaan rumah menunggu. Banyak hal yang harus segera dilakukan. Pengurus PSSI Kepri harus segera mengejar ketertinggalan tersebut. Setidaknya target dalam waktu dekat Kepri harus lulus PON (Pekan Olahraga Nasional,” pungkasnya. (kar)

Baca juga:  Miliki Sabu, Dua Warga Pinang Dibekuk Satresnarkoba Polres
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini