Site icon Harian Kepri

Bahtiar Perintahkan Sekda Evaluasi APBD 2021 Kab/Kota: Harus Ada untuk Alkes Covid

Pjs Gubernur Kepri, Bahtiar Baharuddin-f/istimewa-humprohub kepri

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pjs Gubernur Kepri, Bahtiar Baharudin mendorong pemerintah kabupaten/kota se-Provinsi Kepri, untuk memprioritaskan anggaran pencegahan dan penanganan Covid-19 di APBD tahun anggaran 2021.

“Saya titip benar-benar, anggaran APBD 2021 ini kita gunakan masih untuk menghadapi skenario terburuk Covid-19. Seluruh sarana prasarana dan alat-alat kesehatan yang masih belum (tersedia), harus kita dorong untuk 2021,” katanya, di Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang, (25/10/2020).

Beberapa item sarana dan prasarana dan alat kesehatan yang ia sarankan untuk dilengkapi yakni, peningkatan kapasitas puskesmas.

“Ini ntuk menyikapi keterbatasan ruang isolasi bagi pasien Covid-19 di rumah sakit,” sebutnya.

Bahtiar juga menyarankan, pemerintah kabupaten/kota untuk menambah alat bantu pernapasan di setiap rumah sakit. Terutama kata dia, di daerah yang penduduknya padat dan tingkat penularannya tinggi.

“Masker N95 untuk tenaga medis itu juga jangan sampai tidak (dianggarkan) oleh kabupaten/kota. Karena itu penting. Maka, Pak Sekda nanti silahkan dievaluasi ketat APBD 2021 kabupaten/kota, pastikan (pengadaan) alat-alat kesehatan (alkes) itu masuk dalam anggaran 2021,” tegasnya.(kar)

Exit mobile version