Beranda Headline

Bank Riau Sediakan Rp 1,3 M untuk Bangun Tugu Bismillah

0
Direktur Operasional Bank Riau Kepri, Denny M Akbar

TANJUNGPINANG (HAKA) – Tahun ini Bank Riau Kepri akan menggelontorkan dana kemitraan (CSR) sebesar Rp 1,3 miliar, untuk membangun Tugu Bismillah di bundaran depan Masjid Raya Nur Ilahi, Pulau Dompak.

Direktur Operasional Bank Riau Kepri Denny M Akbar menyampaikan, pembangunan tugu itu ditargetkan sudah akan dimulai pada bulan Juni tahun 2018, dan ditargetkan akan rampung pada akhir tahun 2018 ini.

Saat ini pihaknya tengah melakukan konsultasi bersama Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Provinsi Kepri untuk teknis pekerjaan pembangunan tugu tersebut.

“Kami berharap ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat. Walaupun secara tidak langsung, faedahnya itu dapat dirasakan oleh masyarakat,” ujarnya kemarin.

Pembangunan tugu ini sendiri kata dia, merupakan inisiatif langsung dari Pemerintah Provinsi Kepri selaku pemegang saham Bank Riau Kepri.

Sedangkan untuk pelaksanaannya akan dilakukan oleh Bank Riau Kepri.

Ia juga menyebut, meskipun pihaknya yang bertanggung jawab untuk melakukan pembangunan tugu tersebut.

Namun, untuk teknis pelaksanaannya pihaknya akan melimpahkan pekerjaan pembangunan tugu itu ke pihak ketiga dengan menggunakan sistem lelang.

“Intinya nanti sistemnya akan kita lelang sesuai dengan prosedur. Karena kita tidak ingin niatnya mau berbuat baik, justru malah salah,” pungkasnya.(kar)

Baca juga:  Baru Menjabat, Kajati Kepri Hari Setiyono Siap Sukseskan Program PEN
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini