Site icon Harian Kepri

Berri Prima, PNS Bintan yang Raih Penghargaan Terbaik Nasional Sebagai POH

PNS DKPP Kabupaten Bintan drh Iwan Berri Prima, terima penghargaan POH terbaik tingkat nasional 2021 dari Kementerian Pertanian di Bali-f/istimewa-dkpp

BINTAN (HAKA) – drh Iwan Berri Prima adalah, Pegawai Negeri Sipil yang bertugas di Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Bintan, Provinsi Kepri.

Dokter Hewan Iwan Berri Prima ini, telah mengharumkan nama Provinsi Kepri, khususnya Kabupaten Bintan di kancah nasional.

Pasalnya, Berri Prima telah terpilih sebagai Pengawas Obat Hewan (POH) terbaik tingkat nasional tahun 2021, yang diselenggarakan secara daring oleh Direktorat Kesehatan Hewan, Ditjen PKH Kementerian Pertanian RI.

“Pengumuman drh Iwan Berri Prima itu, setelah melalui proses seleksi dari Panitia POH Pusat, pada 19 November 2021,” ucap Kepala DKPP Bintan, Khairul, Rabu (24/11/2021).

Khairul mengapresiasi atas prestasi yang diukir oleh anak buahnya itu. Karena Berri Prima telah memberikan yang terbaik untuk daerah ini di tingkat nasional.

“Iwan Berri Prima, yang juga merupakan pejabat otoritas veteriner Bintan ini, diundang khusus untuk mendapatkan penghargaan dari Menteri Pertanian RI di Nusa Dua Bali, hari ini,” imbuh Khairul.

Sementara itu, drh Iwan Berri Prima menuturkan rasa syukur tak terhingga. Dirinya tidak menyangka, selama ia melakoni pekerjaan sebagai Pengawas Obat Hewan, mendapat apresiasi dan perhatian khusus dari Pemerintah Pusat.

Ia menerangkan, peserta POH adalah utusan kabupaten/kota fan provinsi seluruh Indonesia. Ditambah, peserta dari utusan Balai Besar Pengujian Mutu dan Sertifikasi Obat Hewan (BBPMSOH) Bogor.

“Alhamdulillah, penghargaan ini diberikan oleh Menteri Pertanian, Bapak Dr Syahrul Yasin Limpo, melalui daring dari Makassar seusai mendampingi Presiden Joko Widodo, kunker di Sulsel,” tuturnya.

Dari permasalahan itu, Iwan Berri Prima, mengajak seluruh masyarakat Kepri, agar bijak menggunakan (mengonsumsi) obat, khususnya obat hewan antibiotik atau pun obat ilegal lainnya.

“Mari kita terus berantas obat hewan ilegal,” imbuh Iwan Berri Prima yang sering disapa Berri itu. (rul/rilis)

Exit mobile version