NATUNA (HAKA) – Politisi Partai Gerindra, Husin Madjid, yang juga Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Natuna, membuat terobosan dengan mengusulkan program baru, yakni bimbingan ulama. Demikian disampaikan kepada hariankepri.com, kemarin.
Dia menyampaikan, program tersebut sudah disusun bersama dua orang koleganya di BK. Minimal, penyuluhan bimbingan dari ulama ini dilaksanakan dua kali dalam setahun.
“Program kerja tersebut sudah kami usulkan kepada pimpinan, tinggal ditandatangani oleh Ketua,” ujarnya di ruang kerjanya, Selasa (5/11/2019).
Husin menambahkan, program kegiatan berupa penyuluhan terhadap dewan ini, dilakukan khusus internal DPRD Natuna.
“Termasuk tentang bahaya judi dan narkoba. Mudah-mudahan ini bisa kami laksanakan,” harapnya.
Husin meminta kepada seluruh anggota dewan untuk disiplin dan selalu bekerja sesuai aturan yang telah ditentukan.
“Kita gak mau anggota dewan periode ini bermasalah, baik masalah hukum maupun masalah etika,” ujar Anggota dewan kelahiran Midai ini. (dan)