Site icon Harian Kepri

Bimbel ICTC Buka Cabang Baru, Daftar Masih Gratis

Manajemen ICTC Bimbel foto bersama usai peresmian

TANJUNGPINANG (HAKA) – I Can Training Center (ICTC) sebagai tempat Bimbingan Belajar (Bimbel), kembali membuka cabang keempatnya di Jalan Engku Putri.

“Tempat Bimbel ini merupakan cabang keempat yang pusatnya di Jalan Kuantan,” kata Martin, Owner I Can Training Center, Senin (12/2/2018) usai melakukan peresmian.

Bimbel yang baru dibuka ini, kata dia, disediakan untuk murid TK, SD, SMP dan SMA. Adapun jurusan bimbelnya untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Mandarin.

“Ada juga untuk kesenian, keterampilan, menari dan sempoa,” sebutnya.

Martin menyampaikan, tujuan dari bimbel ini untuk meningkatkan pendidikan murid, supaya mereka jauh lebih mengerti, dan tidak hanya sekedar belajar yang ada di sekolah saja.

“Intinya untuk mempertajam apa yang sudah mereka terima sekolah,” jelasnya.

Ia menambahkan, untuk ruang Bimbel di Jalan Engku Putri ini disediakan 10 ruangan, termasuk ruang serbaguna, studio untuk menari, kantor dan lainnya.

Pihaknya juga mengadakan promo yakni, memberikan pendaftaran gratis hingga akhir bulan ini.

“Pada 1 Maret nanti apabila ada murid yang ingin mendaftar lagi maka dikenakan biaya Rp 60 ribu per orang. Yang sudah daftar hari ini sudah lebih 10 orang,” jelasnya.

Ia menjelaskan, untuk biaya pendaftaran semua murid dikenakan tarif yang sama, seperti TK, SD, SMP, SMA, semuanya dikenakan tarif Rp 60 ribu, hanya SPP nya saja yang berbeda.

Selain itu, karena dikawasan Jalan Engku Putri banyak sekolah, pihaknya memprioritaskan untuk masayarakat sekitar agar bisa mengikuti bimbel tersebut. Bimbel ini dibuka setiap hari kecuali hari minggu, dari pukul 08:00-20:00 WIB.

Sedangkan untuk tenaga pengajar yang ada di Bimbel ini, pihaknya bekerjasama dengan Himpunan Penyelenggara dan Pelatihan Kursus Indonesia (HIPKI) Tanjungpinang.

“Kita ini tetap di bawah pengawasan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tanjungpinang,” tukasnya. (zul)

Exit mobile version