TANJUNGPINANG (HAKA) – Usai silaturahmi di Kantor Wali Kota Tanjungpinang, Wali Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Bobby Nasution meninjau Pelantar Pelangi Kampung Bugis, Selasa (19/7/2022).
Bobby mengatakan, kedatangannya bersama rombongan, dalam rangka untuk belajar bagaimana menata kawasan kumuh, khususnya di pesisir Tanjungpinang.
Karena dirinya dapat informasi dan teman-teman yang sudah melihat langsung, bahwa penataan kawasan kota kumuh di Tanjungpinang sangat baik.
“Inilah tujuan utama kami datang jauh-jauh ke sini untuk belajar bagaimana menata kawasan kota kumuh,” katanya saat berada di Kantor Wali Kota Tanjungpinang, Senggarang.
Dengan kunjungan ini, sambung Bobby Nasution, maka menjadi acuan Pemko Medan untuk bisa membenahi kawasan pesisir kota kumuh di Medan.
“Dengan ilmu yang didapatkan di sini, akan kami rangkum ke Kementerian PUPR, sehingga kawasan kumuh di Medan bisa berkurang setiap tahunnya,” tuturnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya juga mempunyai target dalam pengerjaan infrastruktur, khususnya jalan. Jalan di Kota Medan sedikit kurang bagus.
“Saya harap Kadis PUPR Medan yang hadir bisa mengambil contoh di Tanjungpinang,” tukasnya.
Di tempat yang sama, Wali Kota Tanjungpinang Rahma mengaku bangga, sebab Kota Tanjungpinang telah di kunjungi oleh Bobby Nasution yang juga menantu Presiden Joko Widodo.
“Saya ucapkan ribuan terimakasih Pak Wali atas kunjungan silaturahmi ini, mudah-mudahan silaturahmi ini membawa keberkahan buat kami,” kata Rahma dalam sambutanya.
Rahma menyampaikan, kunjungan kerja orang nomor satu di Medan ini berkaitan dengan penanganan masalah banjir dan penataan kawasan pesisir.(zul)