Site icon Harian Kepri

Bulan Depan, 7.400 Keluarga di Pinang akan Dapat Bantuan Beras 74 Ton

Persediaan beras di Gudang Bulog Tanjungpinang-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sebanyak 7.400 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdata di Dinsos Tanjungpinang, akan mendapatkan bantuan pangan berupa beras dari pemerintah pusat.

Kepala Bulog Tanjungpinang, Meizarani menyampaikan, sebenarnya penyaluran beras yang dialokasikan selama 3 bulan (Oktober November Desember) itu, akan diasalurkan pada Oktober 2023 mendatang.

“Tapi karena adanya kenaikan beras kemungkinan akan dipercepat,” katanya, Senin (28/8/2023) kepada wartawan.

Akan tetapi, pihaknya masih menunggu instruksi dari badan pangan nasional, kapan jadwal penyaluran bantuan tersebut.

“Mungkin September 2023 ini sudah disalurkan,” ucapnya.

Menurutnya, pendistribusian bantuan pangan yang merupakan program pemerintah pusat ini akan dilakukan serentak se-Indonesia. Untuk Kota Tanjungpinang, ada 74 ton beras yang disalurkan ke 7.400 KPM.

“Nanti masing-masing KPM akan menerima beras sebanyak 10 kilogram yang akan didistribusikan selama 3 bulan berturut-turut,” tukasnya.(zul)

Exit mobile version