TANJUNGPINANG (HAKA) – Menyambut Perayaan Natal dan Tahun Baru, Badan Urusan Logistik (Bulog) Tanjungpinang bekerjasama dengan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Tanjungpinang, akan menggelar Operasi Pasar (OP).
Kepala Bulog Tanjungpinang, Jaka Santosa menyampaikan, OP ini akan dilaksanakan mulai tanggal 6-31 Desember 2017 mendatang.
Ia mengatakan, OP ini akan ditempatkan dibeberapa titik yang telah disepakati, terutama di Rumah Pangan Kita (RPK), atau warung kecil yang sudah terdaftar RPK-nya dari Bulog.
“Selain itu, mungkin kita akan koordinasi dengan Disperdagin dulu, mungkin daerah Kampung Bugis, Senggarang, Pasar baru dan Pasar Bincen akan ada OP juga,” paparnya.
Menurutnya, OP yang dilakukan nantinya, hanya menjual beras jenis medium.
“Untuk harganya ditentukan oleh pemerintah. Artinya harga OP ini lebih murah daripada harga normalnya,” terangnya.
Untuk harga OP beras Medium Rp 8.100 per kilo, sedangkan harga normalnya Rp 9.950 per kilogram.
Dengan adanya OP nanti, ia berharap agar masyarakat bisa memanfaatkannya.
“Karena selain murah, stok beras ini juga banyak, tergantung kemauan masyarakat saja. Untuk sekarang ini kami menyediakan beras medium sebanyak 300 ton,” pungkasnya.(zul)