Site icon Harian Kepri

Covid Mulai Mereda, Disdik akan Usulkan Sekolah Gelar Tatap Muka 100 Persen

Kabag Kesra, Saparilis-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang, Saparilis mengatakan, pihaknya sudah mengusulkan kapasitas siswa masuk sekolah bagi TK, SD dan SMP se-Kota Tanjungpinang sebesar 70 persen.

Namun kata dia, hingga saat ini usulan yang sudah dilayangkan beberapa pekan lalu tersebut, belum dijawab oleh Wali Kota Tanjungpinang dan Gubernur Kepri.

“Pertama 30 persen, kedua kita usulkan 50 persen. Sekarang kita usulkan 70 persen,” katanya, Senin (27/12/2021) saat dihubungi.

Menurutnya, usulan itu berdasarkan peninjauan lapangan yang sudah dilakukan oleh dewan pendidikan, guru, tim Covid-19 dan stakeholder terkait lainnya.

“Ini kita lakukan karena perkembangan penurunan Covid-19 sudah mulai bagus,” ujarnya.

Ia mengatakan, apabila usulan 70 persen ini direalisasikan, maka tatap muka tetap dibagi 2 shif, yakni pagi dan siang. Apabila 70 persen ini disetujui, tidak menutup kemungkinan pengusulan ke tatap muka 100 persen.

“Sekarang siswa lagi libur. Mungkin Januari akan kita usulkan masuk 100 persen itu,” tukasnya.

Sebagai informasi, di Kota Tanjungpinang mulai beberapa pekan belakangan ini kasus aktif Covid-19 sudah tidak ada lagi. Nol kasus Covid-19 tersebut, terjadi hingga 5 Desember sampai 26 Desemner 2021 kemarin.(zul)

Exit mobile version