BINTAN (HAKA) – Wakil Bupati Bintan Dalmasri Syam, Senin (11/12/2017) meninjau pengerjaan pembangunan Dermaga Dakomas yang didanai melalui APBD 2017 sekitar Rp 1,1 miliar.
Dermaga ini tepatnya berada di Pulau Pucung, Desa Malang Rapat, Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan.
“Kita targetkan akan selesai di akhir Desember 2017 ini,” ucap Wabup Bintan Dalmasri Syam didampingi Kepala Perhubungan Kabupaten Bintan Yandrisyah.
Mantan Ketua Fraksi Golkar DPRD Kepri ini mengaku senang, karena Pelabuhan Dakomas yang semulanya sempat mengalami kendala pembangunan , namun akhirnya bisa diselesaikan dengan baik .
“Kita merasa senang, karena masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas pelabuhan ini sekaligus merawat dan menjaganya dengan baik,” pintanya.
Kepala Dinas Perhubungan Yandrisyah optimis dengan pembangunan ini, apalagi pengerjaan Pelabuhan Dakomas terus dikebut.
Pelabuhan ini ukuran dermaganya panjang 83 meter, lebar 2,5 meter dan tinggi 4×10 meter serta ada ruang tunggu.
“Pekerjaan sudah 93 persen, kemungkinan sekitar tanggal 20 Desember pekerjaan sudah rampung,” harapnya. (red/humas pemkab bintan)